Hakola Huba Bacarita

Teks: Rosalia Jola Pedi | Foto: Dok. Hakola Huba, Fadilla M. Apristawijaya

Hakola Huba Bacarita

Penulis: Rosalia Jola Pedi | 17 September 2022

"Membuat film dokumenter itu alangkah baiknya dengan menggunakan metode etnografi visual. Kita yang harus datang dan tinggal bersama komunitas lalu melihat, merasakan, menulis, dan merekam langsung aktivitas mereka karena pemikiran bisa saja berubah-ubah," begitu kata salah satu mentor kami dalam Lokakarya Produksi Konten Bacarita Digital pada akhir bulan Juni lalu di Makassar. Selain tim Hakola Huba yang terdiri dari saya, Kak Jefri, dan Obed Rina, lokakarya diikuti oleh dua komunitas terseleksi lainnya yaitu Dari Halaman Rumah (Sulawesi Selatan) dan Indonesia Art Movement (Papua). Acara yang diselenggarakan oleh Rumata’ Art Space ini bertujuan untuk menggagas cerita, narasi, dan nilai budaya dari keragaman konteks lokalitas daerah masing-masing komunitas Indonesia Timur yang akan dikemas dalam bentuk audio visual. Kegiatan ini didukung oleh Direktorat Perfilman, Musik, dan Media Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.


Kembali pada ucapan mentor kami di atas, saya merasa mirip dengan yang kami lakukan di Hakola Huba. Kami datang dan tinggal bersama komunitas lalu melihat persoalan apa yang dialami. Bagaimana penyelesaiannya, ya kita duduk bersama-sama dan mencari solusinya.


Ini pertama kalinya kami mengikuti dan belajar langsung tentang produksi konten digital, dan kami juga belum pernah membuat karya dalam bentuk audio visual. Selama ini kami hanya menerbitkan tulisan yang dipublikasikan di media sosial seperti instagram, facebook, dan website. Karya tulisan inilah yang menjadi dasar kami untuk mengikuti lokakarya ini dan kami ingin karya-karya tulisan ini bisa dikemas dalam bentuk audio visual. Ini pertama kalinya juga kami mengikuti kegiatan tentang bagaimana memproduksi konten dalam bentuk audio visual. Lokakarya ini dilanjutkan dengan praktik produksi konten audio visual yang juga telah dilaksanakan pada pertengahan bulan Agustus lalu.


Suatu kebanggaan tersendiri kami bisa dipilih dan belajar langsung dari para mentor yang sangat luar biasa dan juga para peserta yang lainnya.